Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Pesan Shopee Food Melalui Aplikasi yang Mudah dan Menguntungkan

 

Cara Pesan Shopee Food Melalui Aplikasi yang Mudah dan Menguntungkan

Shopee merupakan online marketplace yang paling banyak dikunjungi dengan jumlah pengunjung mencapai 93 juta orang/bulan dan jumlah transaksi sebanyak 2,8 juta transaksi/hari. Dikutip dari buku UMKM Sintas Pandemi: Strategi Bertahan dan Bertumbuh yang ditulis oleh Andreas Budihardjo Surijah, dkk (2021: 311), Shopee dikenal sebagai online marketplace pertama yang menawarkan fitur pengiriman gratis penggunanya. Selain sebagai online marketplace, Shopee juga menawarkan produk dan layanan lain, salah satunya adalah Shopee Food. Sebagai salah satu pengguna setia aplikasi Shopee, apakah kamu tahu cara pesan Shopee Food yang mudah dan menguntungkan?
Sama halnya dengan pembelian barang di online marketplace Shopee, pembelian makanan atau minuman melalui Shopee Food juga menawarkan fitur pengiriman gratis bagi penggunanya. Tidak hanya itu, Shopee Food juga menawarkan berbagai promo yang pastinya murah dan menguntungkan. Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai cara pesan Shopee Food yang mudah dan menguntungkan melalui aplikasi.

Cara Pesan Makanan atau Minuman di Shopee Food

Dilansir dari help.shopee.co.id, berikut adalah cara pesan Shopee Food yang mudah dan menguntungkan:
  1. Pertama, unduh terlebih dahulu aplikasi Shopee di App Store (iOS) atau Google Play Store (Android). Apabila sudah terunduh, login atau sign up jika kamu belum memiliki akun Shopee.
  2. Buka aplikasi Shopee dan klik ikon Shopee Food pada halaman utama aplikasi Shopee.
  3. Cari atau pilih Merchant yang kamu inginkan pada kolom pencarian.
  4. Klik tombol + pada menu yang ingin dipesan, pilih dan centang variasi makanan atau minuman yang kamu inginkan, setelah itu makanan akan masuk ke keranjang.
  5. Klik checkout dan pastikan alamat yang digunakan sudah benar dan sesuai.
  6. Pilih pembayaran yang ingin digunakan, lalu klik Voucher untuk menggunakan voucher yang tersedia agar pemesanan kamu lebih hemat dan menguntungkan.
  7. Klik Pesan Sekarang dan Shopee Food akan mencarikan mitra pengemudi terdekat untuk mengantarkan makanan.
Dengan menggunakan Shopee Food, kamu tidak perlu repot-repot keluar rumah untuk membeli makanan dan minuman. Adapun ikon Chat atau Telepon di aplikasi Shopee Food dapat kamu gunakan untuk berkomunikasi dengan mitra pengemudi. Semoga informasi ini bermanfaat!